The Departed adalah sebuah film tahun 2006 yang disutradarai oleh Martin Scorsese, dibintangi Leonardo DiCaprio, Matt Damon, Jack Nicholson, Mark Wahlberg, Martin Sheen, Alec Baldwin, dan Ray Winstone. Film ini adalah remake dari film Hong Kong tahun 2002 Infernal Affairs oleh Andrew Lau dan Siu Fai Mak.
Frank Costello, seorang boss mafia, menyelundupkan salah satu anak buahnya, Colin Sullivan, ke tubuh Massachusetts State Police. Pada saat yang bersamaan, Billy Costigan diselundupkan oleh polisi ke dalam gang Costello. Masing-masing kemudian mulai merasa curiga dan menyelidiki satu sama lain.
Film ini memenangkan 4 Academy Awards pada 2007 untuk Best Picture, Best Director (Martin Scorsese), Best Film Editing (Thelma Schoonmaker), dan Best Adapted Screenplay (William Monahan). Selain itu, Mark Wahlberg dinominasikan untuk Best Supporting Actor. dia adalah aktor favorit .
2. No Country for Old Men
No Country for Old Men mengambil latar di daerah Texas tahun 1980-an. Membayangkan daerah barat Amerika, daerah yang menampilkan kesan seperti wilayah pinggiran yang terlupakan dari sebuah peradaban, yang gersang dan tandus, tak bisa dilepaskan dari nuansa kekerasan dan hukum alam dimana yang kuatlah yang bisa selamat.
No Country for Old Men adalah film tahun 2007 pemenang Academy Award yang ditulis dan disutradarai oleh Joel dan Ethan Coen dan dibintangi oleh Tommy Lee Jones, Josh Brolin, dan Javier Bardem. Film ini didasarkan dari novel karya Cormac McCarthy, No Country for Old Men
Film ini meraih empat Piala Oscar, termasuk Film Terbaik, Sutradara Terbaik dan Penulis Skenario Adaptasi Terbaik.
3. The Usual Suspects
Film the usual suspect bercerita tentang aksi lima kawanan perampok yang beranggotakan dean keaton (gabriel byrne), fred fenster (benicio del toro), michael mc manus (stephen daldwin), todd hockney (kevin pollack), dan juga verbal kint (kevin spacey).
Film ini juga menghantarkan Kevin Spacey memperoleh penghargaan Academy Award sebagai aktor pendukung terbaik pada tahun 1995.
4. City of God
City of God (Cidade de Deus) adalah sebutan untuk sebuah ghetto di Rio de Janeiro, di mana pada tahun ’80-an menjadi tempat yang sangat berbahaya. Film ini mengisahkan kehidupan di tempat itu dari sudut pandang seorang anak muda, Busca-Pe (Rocket), yang lahir dan tumbuh di sana.
Film ini dirilis tahun 2002. merupakan adaptasi dari novel Paulo Lins, City of God (1997). Disutradarai oleh Katia Lund dan Fernando Meirelles. Memenangkan berbagai penghargaan dan dinominasikan dalamAcademy Award untuk kategori Best Cinematography, Best Directing, Best Editing, dan Best Writing (Adapted Screenplay) serta memenangi berbagai penghargaan.
5. Road to Perdition
Road to Perdition merupakan sebuah film yang dirilis tahun 2002 yang disutradarai oleh Sam Mendes. Skenarionya sendiri ditulis oleh David Self, dari sebuah buku komik yang berjudul sama yang ditulis oleh Max Allan Collins. Tampil dalam film ini antara lain Tom Hanks, Paul Newman, Jude Law, Tyler Hoechlin dan Daniel Craig.
Mike Sullivan sebagai seorang pembunuh bayaran bekerja untuk bos kriminal Kohn Rooney. Sullivan mengganggap Rooney sebagai figur ayah baginya. Namun setelah anaknya menjadi saksi atas pembunuhan yang dilakukan Rooney,
6. Black Mass
Film ini digarap berdasarkan kehidupan nyata seorang mafia, James "Whitey" Bulgar (diperankan Johnny Depp), yang ditulis dalam buku Black Mass: The True Story of an Unholy Alliance Between the FBI and the Irish Mob (2001).
Agen FBI John Connolly meyakinkan Whitey Bulger, mafia kriminal, untuk menjadi seorang informan. Namun, hal-hal menjadi tak terkendali, saat Whitey berubah jadi salah satu gangster paling menakutkan. James yang biasa dipanggil Jimmy memang awalnya penjahat kelas teri di kawasan Selatan Boston. Dia memiliki kelompok kriminal Winter Hill.
7.The Town
The Town adalah film drama kriminal Amerika Serikat tahun 2010 yang naskahnya ditulis, disutradarai, dan dibintangi oleh Ben Affleck. Diangkat dari novel Prince of Thieves karya Chuck Hogan, film ini juga dibintangi oleh Jon Hamm, Rebecca Hall, Jeremy Renner, Blake Lively, dan masih banyak lagi.
The Town Cerita tentang kelompok ahli pencuri yang berhasil mencuri dari sebuah bank dan menyandera manajernya. Isu merebak ketika salah satu dari anggota mereka jatuh cinta dengan si manajer.
8. John Wick
John Wick adalah judul film Amerika Serikat produksi tahun 2014 bergenre thriller aksi yang disutradarai oleh Chad Stahelski dan David Leitch. Beberapa bintang yang bermain dalam film ini antara lain Keanu Reeves, Michael Nyqvist, Alfie Allen, Adrianne Palicki, Bridget Moynahan, Dean Winters, Ian McShane, John Leguizamo, dan Willem Dafoe,
Mengangkat kisah tentang John yang terluka parah melihat video milik istrinya, hingga diperlihatkanlah alur mundur yang menjelaskan penyebab John bisa terluka.
9. American Gangster
American Gangster merupakan sebuah film kriminal yang dirilis pada tahun 2007. Film ini disutradarai oleh Ridley Scitt. Pemain utamanya di film ini ialah Denzel Washington, Russell Crowe, Chiwetel Ejiofor, Josh Brolin, dan Lymari Nadal. Dirilis pada 2 November 2007.
American Gangster mengambil latar belakang masa kelam Kota New York era 70-an. Saat itu, gangster-gangster merebak dan tingkat penjualan obat bius sangat tinggi. Tak hanya itu, oknum polisi yang korupsi dan menerima suapan juga banyak.
10. Kiss Kiss Bang Bang
Kiss Kiss Bang Bang adalah film Amerika Serikat bergenre komedi kriminal yang dibuat pada tahun 2005. Film ini didasarkan pada novel Bodies Are Where You Find Them karya Brett Halliday. Pemainnya antara lain Robert Downey, Jr. sebagai Harry Lockhart, Val Kilmer sebagai Gay Perry, dan Michelle Monaghan sebagai Harmony Faith Lane.
Seorang pencuri bernama Harry Lockhart (Robert Downey, Jr.) sedang berupaya melarikan diri dari kejaran polisi. Dalam usaha pelariannya ini, Harry memasuki sebuah ruangan audisi. Tanpa disangka-sangka, Harry mampu membuat para produser kagum. Harry pun menjadi seorang bintang film.
11. Hell or High Water
Hell or High Water adalah film kriminal thriller Amerika Serikat tahun 2016 yang disutradarai oleh David Mackenzie dan diproduseri oleh Sidney Kimmel, Peter Berg, Carla Hacken, Julie Yorn, Gigi Pritzker, Rachel Shane dan Braden Aftergood. Naskah film ini ditulis oleh Taylor Sheridan. Film ini dibintangi oleh Jeff Bridges, Chris Pine, Ben Foster dan Gil Birmingham.
Di Texas Barat, Toby Howard (Chris Pine) dan saudaranya, mantan penipu Tanner (Ben Foster) melaksanakan perampokan pada pagi hari di dua cabang dari Texas Midlands Bank. Meskipun perampokan telah direncanakan dengan baik, perilaku liar Tanner membuat Toby frustasi dan mengambil risiko yang tidak perlu.
12. Prisoners
Prisoners, Drama misteri teka-teki yang di garap oleh Denis Villeneuve. Sutradara asal Canada yang sebelumnya menyutradarai film berjudul Incendies. Filmnya terdahulu masuk ke dalam nominasi Best Foreign Pictures tahun 2011. Kali ini, dia mengajak Jake Gyllenhaal serta Hugh Jackman untuk masuk ke dalam sebuah labirin teka teki yang dia garap.
Ketika polisi memakan waktu lama untuk menemukan putri Keller Dover dan temannya, ia memutuskan untuk mencarinya sendiri. Apakah ia dapat menemukan putrinya dengan selamat?
13. Mystic River
Mystic River ialah sebuah film Amerika Serikat 2003 directed by Clint Eastwood; membintangi Sean Penn, Tim Robbins, Kevin Bacon, Laurence Fishburne, Marcia Gay Harden, Laura Linney dan Emmy Rossum.
Teman masa kecil Jimmy, Sean & Dave bertemu lagi setelah 25 tahun, saat putri Jimmy tewas. Sean, seorang detektif membangkitkan kembali tragedi trauma kejahatan masa lalunya yang telah terkubur lama.
14. The Accountant
The Accountant adalah film Amerika Serikat produksi tahun 2016 bergenre thriller aksi yang disutradarai oleh Gavin O'Connor, berdasarkan skenario karya Bill Dubuque. Film ini dibintangi oleh Ben Affleck, Anna Kendrick, J. K. Simmons, Jon Bernthal, Jeffrey Tambor dan John Lithgow. The Accountant ditayangkan kali pertama di Los Angeles 10 Oktober 2016, kemudian dirilis untuk publik Amerika pada 14 Oktober 2016 oleh Warner Bros. Pictures.
Christian Wolff bekerja untuk berbagai perusahaan ilegal dan memanipulasi catatan keuangan mereka. Saat FBI mengetahui kebenarannya, ia membawa seorang klien yang sah untuk menggertak petugas.
15. Triple Nine
Triple 9 adalah sebuah film drama thriller kejahatan Amerika 2016 yang disutradarai oleh John Hillcoat dan ditulis oleh Matt Cook. Film tersebut dibintangi oleh Casey Affleck, Chiwetel Ejiofor, Anthony Mackie, Aaron Paul, Clifton Collins, Jr., Norman Reedus, Teresa Palmer, Michael K. Williams, Gal Gadot, dengan Woody Harrelson, dan Kate Winslet. Film tersebut dirilis pada 26 Februari 2016 di Amerika Serikat oleh Open Road Films. Di Britania Raya, film tersebut dirilis oleh eOne.
Sekelompok geng penjahat dipaksa oleh Irina, istri seorang gangster Rusia, untuk mencuri dokumen - demi menyingkrkan suaminya. Tapi ditengah aksi mereka - pengkhiatan terjadi dan segalanya jadi kacau.
16. Criminal
Criminal merupakan sebuah film Aksi-Kejahatan Amerika Serikat yang dirilis pada tahun 2016. Film yang disutradarai oleh Ariel Vromen ini diperankan oleh Kevin Costner, Gary Oldman dan masih banyak lagi. Film ini dirilis pada 15 April 2016.
Bill Pope, agen CIA, menjalankan sebuah misi untuk menemukan seorang hacker. Hal-hal tak terduga terjadi ketika dia tewas secara misterius dan ingatannya ditransfer pada seorang mantan narapidana.
16. Live by Night
Live by Night adalah sebuah film kejahatan Amerika yang ditulis dan disutradarai oleh Ben Affleck, berdasarkan pada novel 2012 dengan nama yang sama karya Dennis Lehane. Film tersebut dibintangi oleh Affleck, Chris Messina, Sienna Miller, Brendan Gleeson, Zoe Saldana, Chris Cooper dan Elle Fanning, dan dirilis pada 20 Oktober 2017.
Film ‘Live By Night’ kisahnya bercerita pada era tahun 1920-an di Boston, Amerika Serikat, Joe Coughlin (Ben Affleck), anak dari seorang Kapten Polisi, yang terus melakukan perlawanan terhadap aparat kepolisian yang juga ayahnya.
Perlawanannya membawa akibat pada dirinya yang menjadi buronan polisi. Namun Joe bukannya menyerah tapi ia justru memasuki ‘dunia hitam’ dengan bergabung pada sebuah organisasi mafia. Setelah bergabung, kekuatan Joe semakin bertambah oleh dukungan dari para anggota mafia.
17. Who Am I – No System Is Safe
Film Who Am I ini dirilis dengan genre thriller yang telah dibintangi oleh actor ternama yaitu Elyas M'Braek, Tom Schilling, Wotan Wilke,
Film ini sendiri menceritakan seorang pemuda yang bernama Benjamin ( Tom Schilling ) yang sangat ahli dalam urusan komputer. Ia hampir tidak memiliki teman disekolahnya, dan iapun sering di bully oleh teman - teman sekolahnya. Benjamin sendiripun sebenarnya memendam perasaan pada temannya; Hannah Herzsprung. Kemampuannya dalam komputerpun membuatnya berkenalan dengan Max ( Elyas M'Braek ) yang memiliki misi untuk meretas situ - situs yang ada di dunia.
18. Zodiac
Zodiac adalah sebuah film mengenai pembunuhan berantai di daerah California, Amerika Serikat pada akhir dasawarsa 1960-an dan awal 1970-an yang hingga saat ini belum terungkap. Tokoh utama di film ini diperankan oleh Jacob Benjamin Gyllenhaal sebagai Robert Graysmith. Ia adalah seorang kartunis di sebuah harian terkemuka di San Fransisco yang tidak hanya sangat tertarik dengan pembunuhan berantai ini, tetapi sampai terobsesi.
19. American Hustle
American Hustle adalah film drama komedi kriminal Amerika Serikat tahun 2013 yang disutradarai oleh David O. Russell, berdasarkan skenario yang ditulis oleh Warren Singer dan Russell, dan diangkat dari kisah operasi ABSCAM FBI pada akhir 1970-an dan awal 1980-an. Film ini dibintangi oleh Christian Bale dan Amy Adams sebagai dua penipu ulung yang dipaksa oleh seorang agen FBI (Bradley Cooper) untuk melakukan operasi penjebakan terhadap para politisi korup, termasuk wali kota Camden, New Jersey (Jeremy Renner). Jennifer Lawrence memerankan istri karakter Bale.
Pada tahun 1978, seorang penipu kelas kakap bernama Irving Rosenfeld dan Sydney Prosser bersua, mulai menjalin hubungan, dan bekerja sama. Sydney membantu kegiatan penipuan Rosenfeld dengan menyamar sebagai seorang bangsawan Inggris bernama "Lady Edith Greensley". Keduanya cocok dan saling menyukai, namun Irving enggan meninggalkan anak angkatnya, Danny, yang tinggal bersama istrinya, Rosalyn.
20. The Girl with the Dragon Tattoo
The Girl with the Dragon Tattoo adalah judul film Swedia-Amerika Serikat produksi tahun 2011 bergenre thriller misteri yang diangkat dari novel berjudul sama, karya Stieg Larsson. Film ini disutradarai oleh David Fincher berdasarkan skenario yang ditulis oleh Steven Zaillian. Bintang utama film ini adalah Daniel Craig dan Rooney Mara,
Di Stockholm, Swedia, wartawan Mikael Blomkvist, pemilik majalah Millennium, mengalami kekalahan dalam kasus pencemaran nama baik yang diajukan oleh pebisnis Hans-Erik Wennerström. Lisbeth Salander, seorang hacker yang cerdas tetapi bermasalah dalam menangani investigasi, mengumpulkan informasi seputar latar belakang raja Henrik Vanger untuk Blomkvist, yang memiliki tugas khusus untuknya. Dalam pertukaran informasi tentang Wennerström, Blomkvist setuju untuk menginvestigasi hilangnya dan dugaan pembunuhan Harriet, cucu perempuan Henrik, 40 tahun lalu. Setelah bergerak ke kompleks keluarga Vanger, Blomkvist menyingkap sebuah notebook berisi daftar nama dan nomor-nomor yang belum dapat diuraikan oleh siapa pun.
21. The Godfather
Berdasarkan novel laris Puzo dengan nama yang sama, The Godfather secara umum dianggap sebagai salah satu film terbesar di dunia perfilman, dan juga sebagai salah satu film yang paling berpengaruh, terutama dalam film berjenis Gangster. Peringkat kedua setelah Citizen Kane diperuntuhkan oleh American Film Institute pada tahun 2007, film tersebut dipilih untuk dilestarikan di Amerika Serikat National Film Registry pada tahun 1990.
The Godfather adalah sebuah film kriminal Amerika tahun 1972, yang disutradarai oleh Francis Ford Coppola dan diproduksi oleh Albert S. Ruddy dengan skenario oleh Mario Puzo dan Coppola. Dibintangi oleh Marlon Brando dan Al Pacino sebagai pemimpin dari keluarga kriminal di New York (fiksi), cerita meliputi tahun 1945-1955, berfokus pada transformasi Michael Corleone yang berasal dari luar keluarga yang kemudian menjadi bos Mafia yang kejam dengan menceritakan Corleone sebagai kepala Keluarga Vito.
22. Goodfellas
Goodfellas adalah film kejahatan Amerika Serikat tahun 1990 yang disutradarai oleh Martin Scorsese. Ini adalah film adaptasi dari buku non-fiksi berjudul Wiseguy karya Nicholas Pileggi, yang juga turut serta menulis skenario film ini bersama dengan Scorsese. Film ini menceritakan jatuh bangunnya anggota mafia Henry Hill dan teman-temannya selama periode 1955-1980.
Film ini dibintangi oleh Robert De Niro, Joe Pesci, dan Ray Liotta.
Dari kisah nyata, plot berkisar Henry dan dua temannya yang dalam kondisi tak stabil Jimmy dan Tommy, ketika mereka secara bertahap menaiki berbagai anak tangga kejahatan kecil sampai pembunuhan.
23. Pulp Fiction
Pulp Fiction adalah sebuah film tahun 1994 karya sutradara Quentin Tarantino, yang menulis naskah cerita film tersebut bersama Roger Avary. Sebagai sebuah film drama kriminal dengan alur cerita yang non-linear, film tersebut terkenal karena dialog-dialognya yang kaya dan menggunakan kosakata yang unik, campuran humor dan kekerasan yang ironis, dan masuknya berbagai referensi film dan kebudayaan pop. Film ini dinominasikan untuk tujuh Piala Oscar, termasuk Film Terbaik. Tarantino dan Avary memenangi Oscar untuk kategori Best Original Screenplay. Film ini juga dianugerahi penghargaan Palme d'Or di Festival Film Cannes. Sebagai sebuah film yang sukses secara komersial, film ini juga menghidupkan kembali karier pemeran utamanya, John Travolta, yang menerima nominasi Piala Oscar, dan pemeran pembantunya, Samuel L. Jackson dan Uma Thurman.
24. Kill Bill Volume 1
Kill Bill adalah sebuah serial film seni bela diri dua bagian Amerika, dan film keempatnya ditulis dan disutradarai oleh Quentin Tarantino. Serial tersebut awalnya dijadwalkan untuk perilisan layar lebar tunggal, namun dengan waktu penayangan selama lebih dari empat jam, film tersebut dipisah dalam dua film: Kill Bill: Volume 1, yang dirilis pada akhir 2003, dan Kill Bill: Volume 2, dirilis pada awal 2004. Pemotongan empat jam aslinya, yang diganti judulnya menjadi Kill Bill: The Whole Bloody Affair, ditayangkan di bioskop-bioskop terpilih pada 2011.
Beatrix Kiddo alias Bride yang sedang hamil, koma setelah ia diserang secara brutal oleh mantan bosnya Bill. Empat tahun kemudian, ia berusaha membalas dendam pada Bill dan rekan-rekannya.
25. American History X
American History X adalah sebuah film drama kejahatan Amerika 1998 yang disutradarai oleh Tony Kaye, ditulis oleh David McKenna, dan dibintangi oleh Edward Norton, Edward Furlong, Fairuza Balk, Stacy Keach, Elliott Gould, Avery Brooks, Ethan Suplee dan Beverly D'Angelo. Film tersebut dirilis di Amerika Serikat pada 30 Oktober 1998 dan didistribusikan oleh New Line Cinema.
Seorang mantan skinhead neo-nazi mencoba untuk mencegah adiknya pergi jatuh di jalan yang sama atas kesalahan yang dia lakukan setelah dia dikirim ke penjara selama 3 tahun.
Terimakasih Telah Berkunjung
Post a Comment